Search
Close this search box.

Rayakan Hut yang ke 5, Hotel Whizprime Sudirman Gelar Donor Darah

MAKASSAR.DAULATRAKYAT.ID.Sambut ulang tahun ke-5 tahun hotel WhizPrime Sudirman yang jatuh pada tanggal 7 Juli 2022, WhizPrime Sudirman gelar aksi donor darah menggandeng Dinas Transfusi Darah provinsi Sulsel

General Manager WhizPrime Hotel Sudirman, Yan Erick mengatakan aksi donor darah ini digelar selain menyambut HUT hotel , sebagai bentuk kepeduliannya terhadap pasokan darah yang kurang tetapi kebutuhan darah cukup tinggi.

“Aksi ini sebagai bentuk kepedulian kami setiap pendonor selain memberikan gimmick atau merchandise, kami juga membagikan kupon undian yang beruntung akan mendapatkan voucher kamar,”ujarnya.

Erick juga menyebutkan bahwa donor darah yang dilakukan di mulai pukul 10.00 – 14.00 wita, melibatkan seluruh karyawan dan staf hotel WhizPrime Sudirman dan WhizPrime Hasanuddin dengan mengajak para tamu kamar, rekanan , vendor yang ingin mendonorkan darahnya.

“Melihat antusias para peserta donor, kami berharap bisa menyumbangkan 50 kantong darah,”kata dia.

Disebutkan pada bulan Juli ini juga WhizPrime hotel Sudirman memberikan paket special bagi para tamu dan pelanggan setia.

“Untuk promo kamar hanya Rp555 ribu, 3 hari 2 malam sudah termasuk sarapan untuk berdua, specialnya lagi setiap tamu yang checkin akan kami berikan minuman susu beruang dan handsanitizer, sehingga tamu tetap sehat dan merasa nyaman,”sebutnya.

“Harapan kita aksi donor darah ini bisa mengumpulkan banyak kantong darah sehingga bisa membantu masyarakat yang membutuhkan dan di HUT ke-5 tahun, hotel whizprime Sudirman bisa melayani tamu dan pelanggan dengan baik dan terus memberi manfaat bagi banyak orang,”harapnya.

Ia juga optimis tingkat hunian hotel akan terus membaik pasca pandemic covid19 apalagi industri pariwisata sudah mulai bangkit.

“Semoga kedepannya ocupansi bisa meningkat dari 50 persen hingga 80 persen apalagi kami akan segera menghadirkan coffe shop di teras hotel,”pungkasnya.

Adapun bagi yang membutuhkan informasi tentang promo hotel bisa langsung ke WhizPrime hotel Sudirman jalan jendral Sudirman makassar, atau mengikuti akun instagram whizprimesudirmanmks,

“juga sedang membagi-bagikan giveaway untuk followers berupa dia voucher kamar dan tiga voucher makan,”jelasnya.

……

Pegadaian

DPRD Kota Makassar.

355 SulSel

Infografis PilGub Sulbar

debat publik pilgub 2024

Ucapan selamat Walikota makassar

Pengumuman pendaftaran pilgub sulsel

Pilgub Sulsel 2024

https://dprd.makassar.go.id/
https://dprd.makassar.go.id/