

Luwu Utara, daulatrakyat.id — Kapolsek Bone-Bone AKP I Made Untung Sunantara, S.Sos, M.Si laksanakan coffee morning bersama Babinsa dari Koramil 1403-12/Sawerigading, di Baruga Coffe, kelurahan Bone-Bone, kecamatan Bone-Bone, Rabu (03/05)
Kapolsek I Made Untung Sunantara menjelaskan, tujuan dari giat ini adalah terjalinnya sinergitas TNI-Polri dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat ( Siskamtibmas) di wilkum Polsek Bone-Bone dan Koramil 1403-12/Sawerigading yang aman dan kondusif.
“Serta selalu solid dalam melaksanakan tugas, dan akan selalu saling mendukung setiap pelaksanaan tugas di lapangan terkhusus dalam penanganan gangguan kamtibmas dan mencegah potensi ancaman pertahanan negara,”jelasnya
Menurutnya, kebersamaan ini perlu di tingkatkan, selain mempererat silaturahmi antara personil Polsek Bone-Bone dan personil Koramil 1403-12/Sawerigading, juga memudahkan koordinasi bila dibutuhkan dalam menangani suatu gangguan kamtibmas yang mungkin terjadi di Wilkum Polsek Bone-Bone.
“Saya berharap agar kebersamaan ini selalu berjalan antara personel Polsek Bone-Bone dan personel Koramil 1403-12/Sawerigading sehingga TNI-Polri selalu solid dalam pelaksanaan tugas di dalam masyarakat. Serta selalu berupaya membangun sinergitas TNI-Polri,”tandasnya. (jal/dr)