MAKASSAR.DAULATRAKYAT.ID.Bersama dengan dosen dan pengurus STIBA (Sekolah Tinggi Ilmu Bahasa Arab) Makassar, Yayasan Hadji Kalla resmikan bantuan food court untuk kampus dan mahasiswa di Kampus STIBA Makassar, Selasa (13/07/2021).
Bantuan produktif ini diharapkan bisa dikelola oleh mahasiswa dan hasilnya bisa kembali dinikmati oleh civitas akademika di kampus STIBA.
Acara tersebut dihadiri langsung oleh Manager Bidang Keislaman; Yayasan Hadji Kalla, Salman Febriyansyah, Ketua STIBA Makassar, Dr. Akhmad Hanafi, M.A beserta para pengurus dan dosen.
Pada kesempatan tersebut dilaksanakan seremoni peresmian food court dan juga disaksikan oleh jajaran pengurus STIBA Makassar. Ketua STIBA Makassar Dr. Akhmad Hanafi, M.A menuturkan bahwa kerja sama dan bantuan dari Yayasan Hadji Kalla dalam bentuk pembangunan food court ini bisa membawa keberkahan bagi STIBA Makassar.
“Alhamdulillah hari ini kita bersama-sama telah melakukan serah terima bantuan sekaligus peresmian food court kita yang baru selesai dibangun di Kampus STIBA ini yang merupakan program bantuan produktif yang didanai oleh Yayasan Hadji Kalla. Kami mengucapkan jazakumullah khairan, terima kasih yang sebesar-besarnya atas bantuan yang diberikan kepada kami. Mudah-mudahan pihak STIBA Makassar dapat memanfaatkan food court ini dengan sebaik-baiknya dan hasil keuntungan yang kita dapatkan, Inshaallah kita akan berikan lagi dalam bentuk bantuan kepada mahasiswa-mahasiswa kita yang tidak mampu dan untuk berbagai aktivitas lainnya yang bersifat sosial. Sekali lagi terima kasih, semoga Allah SWT., memberkahi setiap niat baik yang kita lakukan bersama,”ucap Dr. Akhmad Hanafi.
Ia berharap bahwa kerjasama yang dilakukan bisa terus berlanjut untuk membuat berbagai program produktif dan strategis antara kedua belah pihak.
“Kita berharap bahwa kerja sama ini tidak berhenti di sini. Kita bisa terus melakukan berbagai macam kerja sama seperti pembangunan fisik atau bantuan produktif lain yang fungsinya strategis, yang bisa saling membantu antara kedua belah pihak,” ujarnya.
Sementara itu, Salman Febriyansyah selaku Manager Islamic Care; Yayasan Hadji Kalla berharap bahwa bantuan tersebut bisa terasa manfaatnya untuk mahasiswa di masa yang akan datang.
“Bantuan ini kita harapkan bisa membawa manfaat yang besar untuk civitas akademika di lingkungan STIBA Makassar ini.
Semoga manfaatnya bisa dirasakan oleh mahasiswa nantinya. Kita juga berharap bahwa pihak STIBA nantinya akan bisa mengelola dengan baik bantuan kita ini. Karena itulah bantuan kita kedepannya juga akan banyak menjangkau banyak pihak, tidak hanya STIBA,
karena tren kedepannya,pihaknya akan memberikan bantuan produktif yang tentunya punya dampak yang lebih besar dan berkepanjangan.
Terima kasih juga kepada pihak STIBA atas kerjasamanya selama ini dan kita berharap di masa yang akan datang akan banyak program lain yang bisa dikerjakan bersama untuk kemaslahatan ummat”, jelas Salman.
Pembangunan food court ini telah berjalan sejak Desember 2020 yang lalu dan selesai di pertengahan 2021 yang dikelola langsung oleh mahasiswa.
Melalui food court ini, maka mahasiswa STIBA bisa punya unit usaha mandiri yang bisa dikelola secara mandiri dan memberikan dampak positif di masa mendatang.