Luwu Utara, daulatrakyat.id — Pemerintah Daerah Kabupaten Luwu Utara menggelar berbagai kegiatan lomba dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) XXIV Kabupaten Luwu Utara yang jatuh pada Kamis, 27 April 2023 kemarin.
Dari 12 kegiatan lomba yang digelar, ada satu lomba yang terbilang unik dan menarik, yakni Lomba Domino Campuran Pasangan Suami-Istri. Lomba ini paling menyita perhatian. Pasalnya, peserta lomba adalah pasangan suami-istri.
Kendati demikian, lomba ini tidak mewajibkan pasangan suami-istri saja. Panitia lomba tetap memberi kemudahan kepada peserta asalkan peserta yang ikut adalah pasangan laki-laki dan perempuan. Lomba ini sudah mencapai puncaknya.
Pasangan Ikbal/Dharma dari Dinas Pertanian keluar sebagai juara pertama. Disusul pasangan Bravo/Ramona (Satpol PP dan Damkar) juara kedua serta pasangan Nahar/Mahayani (Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan) juara ketiga.
Menariknya, pasangan juara ini berhasil mengalahkan beberapa Kepala Perangkat Daerah (PD) dan pasangan masing-masing yang juga ikut ambil bagian dalam lomba domino kali ini. Sebut saja Kepala Dinas Pertanian dan Kepala Disnakertrans.
“Kita bersyukur pasangan Ikbal dan Dharma keluar sebagai juara satu,” kata Koordinator Tim Lomba HUT Dinas Pertanian, Made Sudana, usai lomba. Menurutnya, meski sifatnya hiburan, tetapi hasil tersebut adalah sebuah kebanggaan.
“Kita bersyukur dan bangga karena menjuarai lomba itu tak mudah. Meski ini hanya hiburan, tetapi ada kebanggaan bagi kami. Selain bentuk kecintaan, juga ini adalah kepedulian kita memeriahkan HUT Luwu Utara,” pungkasnya.
Selain lomba domino, Dinas Pertanian juga berhasil keluar sebagai juara dua lomba tarik tambang putra serta juara tiga lomba tarik tambang putri. “Hasil yang baik juga di lomba tarik tambang. Putra juara dua, dan putri juara tiga,” pungkasnya. (lh/jal)