
Sebayak 114 orang, warga Desa Polewali, Kecamatan Baebunta, menerima dana pembebasan lahan untuk pembangunan jaringan irigasi DJ Baliase.
Hal ini diungkapkan Kepala Desa Polewali Ambo Ala, diruang kerjanya, Rabu (18/03)
Ambo Ala memaparkan, dengan jumlah 90 bidang, luas 29, 448 M² senilai Rp. 10 milyar lebih merupakan tanah yang di bebaskan Pemerintah guna pembangunan jaringan Irigasi
” Sekitar 90 lebih orang yang sudah di bayar melalui rekening masing-masing, sesuai luas lahan mereka, jadi paling sedikit sekitar Rp. 60 juta dan yang paling banyak diterima sekitar Rp. 300juta,”paparnya
Ambo Ala menuturkan, meski ada kendala yang kami hadapi, tapi kami selalu melakukan pendekatan secara persuasif kepada masyarakat.
” Ada sebagian kemarin masyarakat disini tidak menerima, menurut mereka tidak sesuai dengan anggaran lahannya, tapi lakukan pendekatan kepada mereka alhamdulillah mereka sudah setuju,” ujarnya
Ambo Ala menambahkan, saya berharap kepada masyarakat yang belum menerima agar lebih bersabar, akan kita tetap upayakan ini secepatnya.(jal)