MAKASSAR.DAULATRAKYAT.ID.Mantan Menteri Pertanian (Mentan) Republik Indonesia (RI), Andi Amran Sulaiman (AAS) resmi terpilih memimpin Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA UNHAS) untuk empat tahun ke depan.
AAS terpilih menjadi Ketua Umum IKA UNHAS periode 2022-2026 menggantikan mantan Ketua Umum IKA UNHAS Jusuf Kalla.
Diketahui Andi Amran Sulaiman mengantongi 82 suara dalam pemungutan suara,menyusul Haedar A Karim yang mengantongi 43 suara di Mubes IKA UNHAS yang berlangsung di Hotel Four Points by Sheraton, Jalan Andi Djemma, Makassar, Sulsel, Sabtu malam (5/3/2022).
Andi Amran Sulaiman resmi menggantikan Jusuf Kalla (JK) pada pemilihan Ketua Umum IKA Unhas. Gelaran ini dilangsungkan melalui mekanisme voting. Ada dua calon yang maju bersaing pada Pemilihan Ketua Umum IKA Unhas periode 2022 – 2026
Sekadar diketahui, Andi Amran Sulaiman yang merupakan putra asal Kabupaten Bone ini juga merupakan alumnus Fakultas Pertanian Unhas.
Sedangkan Haedar A Karim adalah Ketua IKA Fakultas Teknik Unhas atau Ikatek Unhas dan menjabat sebagai Direktur Utama PT Nindya Karya (Persero), Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak dalam bidang general contractor, EPC, dan investment
Usai terpilih,AAS dalam sambutannya mengatakan amanah sebagai Ketua IKA ini adalah pengabdian baginya.Ia berjanji bakal melakukan yang terbaik untuk IKA Unhas dan mengajak untuk berkolaborasi dalam mensejahterahkan ummat. Salah satunya membuka lapangan kerja seluas-luasnya dan tidak ada alumni Unhas yang tidak kerja.
Ia mengucapkan terimakasih pada semua IKA Unhas atas amanah ketua IKA yang dipercayakan padanya.
“Saya kira akan banyak alumni yang berasal dari beragam fakultas yang akan kita bantu untuk magang sesuai dengan keahliannya masing-masing sebelum mereka mendapat gelar sarjana dengan tujuan memberdayakan dan mensejahterahkan ummat khususnya alumni Unhas dengan kolaborasi dan digitalisasi industri,”paparnya kepada awak media.
Selain itu kata dia sebagai langkah awal dirinya juga bakal mengumpulkan anggota IKA selanjutnya akan menyusun struktur keorganisasian sesuai bidang yang sudah ada selama ini.
“Salah satu sumber daya alam mineral yang dimiliki Indonesia khususnya Indonesia Timur adalah Nikel.52 Persen Indonesia terkandung didalamnya Nikel yang harus kita garap bersama dimana ada ribuan triliun nilai yang terkandung dalam nikel tersebut,”imbuhnya.
Pada kesempatan itu juga AS memuji JK yang banyak memberikan kontribusi besarnya bagi negeri termasuk pada IKA Unhas.”kami butuh nasehat banyak dari pak JK,SYL, rektor dan semua yang hadir disini.
“Mari kita bersinergi membangun bangsa ini jangan sampai diambil alih dengan negara lain,”pesan dia.
Adapun mantan Wakil Presiden JK dalam sambutannya mengatakan UH termasuk Universitas terlama yang mempunyai ciri khas sendiri
Sebagai penutup sambutan, ada Menteri Pertanian RI Syahrul Yasin Limpo atau SYL.
Ia mengucapkan selamatnya pada AAS.Harapan kita semoga masih ada lagi alumni yang sukses membangun negeri karena terbukti Unhas banyak menghasilkan orang-orang besar.(ninaannisa)