MAKASSAR.DAULATRAKYAT.ID.Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) memberikan edukasi safety riding kepada puluhan karyawan Mars Cocoa Side Pangkep, Rabu (23/10/2024). Dengan edukasi ini diharap para peserta bisa mengutamakan #Cari_Aman saat berkendara.
“Total ada 42 peserta yang mengikuti kegiatan ini. Kami tentu sangat senang edukasi keselamatan berkendara ini disambut dengan baik,” ujar Instruktur Safety Riding Asmo Sulsel, Oging Adria Fitria Sakti.
Oging mengharapkan dengan edukasi safety riding ini bisa membuat para peserta selalu mengutamakan keselamatan saat berkendara. “#Cari_Aman tentu hal utama yang kami tekankan,” kata dia.
Ia menyebut bahwa dengan mengutamakan keselamatan berkendara, tidak hanya menyelamatkan diri sendiri, tapi juga orang lain. “Orang yang menggunakan keselamatan berkendara di jalan, berarti juga menjaga keselamatan orang lain,” ucap Oging.
Oging mengatakan pihaknya akan terus berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk menggencarkan edukasi safety riding. Asmo Sulsel siap berkolaborasi dengan berbagai pihak di wilayah Sulawesi Selatan.
“Kampanye keselamatan berkendara ini akan kami gencarkan. Kami selama ini telah berkolaborasi dengan berbagai pihak, mulai dari pihak pemerintah, perusahaan, sekolah, dan masyarakat umum,” ucapnya.
Setelah edukasi, diharap masyarakat benar-benar menerapkan apa yang telah diajarkan. Sehingga angka kecelakaan bisa juga ditekan. “Tujuan kami agar nantinya angka kecelakaan bisa terus ditekan,” ungkap Oging.