Search
Close this search box.

DPD Asita Sulsel Harap Pemerintah Rubah Regulasi Prokes Di Bandara

MAKASSAR.DAULATRAKYAT.ID.DPD Asita Sulsel menggelar pemotongan tumpeng di Kopi Kebun Perumahan Mustika Mulia Makassar Kamis (7/12/2020) acara yang merupakan golden celebration tersebut menandai usia yang ke-50 tahun bagi Asosiasi yang menaungi para pengusaha travel agent di Indonesia.

Ketua DPD Asita Sulsel Didi L Manaba mengatakan perayaan kali ini berbeda dari tahun-tahun kemarin dimana persiapan sudah dilakukan dengan baik dan cukup panjang.

“Tahun ini berbeda karena diselenggarakan dengan zoom dan digelar serentak seluruh Indonesia,”ujarnya.

Sebelumnya perayaan dirangkaikan dengan melaunching program reaktivasi wisata domestik. Ini lah yang kemudian menjadi inspirasi dari pengurus ASITA dari daerah lain di Indonesia, untuk ingin melakukan hal yang sama.

“Kami sudah menbuat paket reaktivasi,dimana kami sebagai pengurus ASITA Sulsel dan seluruh Indonesia bakal lakukan. Kita buat dulu paket agar wisata domestik bisa bergerak. Hidupkan industri wisata dalam negeri. Kalau itu sudah bergerak pelan-pelan, kami yakin industri wisata Indonesia bisa hidup kembali,” Ujar Didi.

Sementara itu Ketua Panitia, Zulkarnaen Syam mengatakan, sedianya acara golden celebration ini, pengurus ASITA Sulsel akan menggelar gala dinner with government,namun karena situasi pandemi yang kembali memuncak, membuat situasi pun berubah, dimana dilaksanakan dengan konsep acara yang sederhana. 

“Hari ini kami laksanakan dengan potong tumpeng saja, tapi itu tidak akan  menghilangkan esensi dari pertemuan para pengurus ASITA Sulsel,”ungkapnya.

Didi menambahkan adapun planning Asita di tahun baru dengan menteri baru ia berharap pemerintah pusat mengeluarkan regulasi baru sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) yang dibakal dilaksanakan oleh mitra dan industri pariwisata lainnya.

“Kami tidak muluk untuk promosi keluar,kita hidupkan dulu wisata domestik khususnya Sulsel jika sudah bergerak maka kita harapkan semua pihak dapat mengelola dengan baik apalagi kondisi saat ini yang memberatkan industri pariwisata,”kata Didi.

Didi mengeluhkan sejumlah regulasi prokes yang diterapkan pemerintah di Bandara yang dinilai sangat berlebihan dimana wisatawan domestik harus mengeluarkan lagi banyak tambahan bajed sebelum berangkat.

“Kami sangat syok ketika kabar lonjakan covid19 ini memuncak lagi jelang natal dan tahun baru kemarin,padahal sebelumnya sudah banyak yang booking travel akhirnya cancel dengan adanya regulasi prokes tersebut,”keluh Didi.

Ia pun berharap pemerintah memberikan kelonggaran regulasi khususnya dalam hal keharusan swab di Bandara agar Industri Pariwisata bisa bangkit lagi.(ninaannisa)

……

DPRD Kota Makassar.

355 SulSel

Infografis PilGub Sulbar

debat publik pilgub 2024

Ucapan selamat Walikota makassar

Pengumuman pendaftaran pilgub sulsel

Pilgub Sulsel 2024

https://dprd.makassar.go.id/
https://dprd.makassar.go.id/