Luwu Utara, daulatrakyat.id — PLT Camat Malangke Barat (Malbar) Suarni SE mengukuhkan perpanjangan masa jabatan ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP.PKK) desa se-Kecamatan Malangke Barat
Kegiatan tersebut di laksanakan di aulah kantor camat Malangke Barat, Senin (22/07/2024). Dihadiri oleh Kapolsek Malbar, Danramil, Kapus Malbar, Ketua TP PKK kabupaten, Ketua TP. PKK kecamatan Malbar dan Para Kades Se-kecamatan Malbar
Suarni dalam sambutannya mengucapkan selamat atas di kukuhkan perpanjangan masa jabatan ketua TP PKK desa se-Kecamatan Malangke Barat.
“Selamat mengembang amanah, selamat menjalankan tugas, tugas ini tidak ringan tugas ini berat,”kata Suarni dalam sambutannya
PLT Camat Malbar ini mengungkapkan, ada ratusan orang bahkan ribuan orang yang ada di desa ta. Ini butuh perhatian masing masing.
“Apalagi ada isu-isu stanting, kita harapkan kesungguhanta semua untuk bekerja melaksanakan tugas dengan sebaik baiknya bersama kepala desa. Insyaallah semua program yang ada di desa dapat terlaksana,”ungkapnya
Dirinya berharap untuk membangun kerjasama dengan pemerintah kecamatan dengan desa bisa ditingkatkan lagi
“Terutama intervensi stanting kita diangka 13 persen, kita bisa interfensi karena kita berada di posisi kedua di kabupaten. Di bulan-bulan selanjutnya tidak ada lagi stanting di Malangke Barat walaupun masih ada berharapnya bisa kita tekan mudah-mudahan bisa berada di posisi 10 persen,”kuncinya.(akz/jal/dr)