USA,daulatrakyat.id- Bulutangkis pertama kali dikenal di Republik Indonesia tercinta ini sekitar tahun 1930-an. Sebelumnya, Negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura, sudah lebih dulu mengenalnya dibawa Negara yang dulu pernah menjajah negara mereka yakni Inggris.
Sejak tahun 1934, Bulutangkis menjadi olahraga yang sangat populear di Bumi Pertiwi dan sejumlah Pebulutangkis mumpuni pun bermunculan seiring dengan dibentuknya induk organisasi Bulutangkis (PBSI) tahun 1951. Berbagai even dan kejuaraan pun dibuka baik lokal maupun level Dunia.
Annisa Linika yang akrab disapa Chacha ini adalah salah seorang Atlit handal Bulutangkis putri yang dimiliki Negeri ini. Annisa yang sejak usia 8 tahun sudah mengenal dan tekun berlatih Olahraga tepuk bulu ini lewat dorongan Ayahnya yang mantan atlit volly. Prayitno Sugeng Purnomo ayahnya lebih memilih putrinya jadi pemain Bulutangkis ketimbang atlit Bola Volly. Sang Ayah lah yang mengenalkan pertama olahrga kebanggaan Republik Indonesia ini.
Annisa Linika yang punya bakat besar di olahraga Badminton dan mengikuti jejak Abangnya Alvin yang lebih dulu jadi Pebulutangkis dan merupakan atlit Badminton unggulan di Club nya. Segudang perestasi sudah ditorehkan abagnya yang sejak berapa tahun lalu hijrah ke Negara Super Power Amerika jadi seorang Pelatih Bulutangkis Profesional.
Annisa Linika sebagai gadis blasteran dari pasangan Prayitno Sugeng Purnomo asal Bukit Tinggi Sumatra Barat dan Ibunya Yulia Lineka asli Jawa Tengah ini lahir di Jakarta tanggal 8 September 1997 silam. Annisa mengenal dan berlatih Badminton sejak usia yang masih belia yakni umur 8 tahun, di Club Pastika Bekasi Jawa Barat. Di Club inilah Chacha mengasah dan melatih bakatnya di Dunia Bulutangkis.
Annisa Linika Pebulutangkis yang memiliki paras cantik ini sudah sering mengharumkan nama Club nya Pastika di Bekasi dan lebih memilih berlatih dan bertanding di sektor ganda Puteri, saat ini sedang mengikuti sejumlah tournament di Negeri Paman Sam (Amerika Serikat) guna melebarkan kiprahnya dan menambah pengalaman tandingnya di Negaranya Joe Biden.
Kiprah dan pengalaman tanding Annisa di berbagai even Badminton level Nasional tentu tidak perlu dipertanyakan lagi, demikian halnya Annisa telah setumpuk prestasi yang sudah dikantogi Pebulutangkis berparas manis berdarah campuran Sumatra Barat dengan Jawa Tengah ini.
Berikut sederet Prestasi sudah ditorehkan Annisa Linika di berbagai Kejuaraan Bulutangkis tingkat Nasional;
2018 Champion Indosport Center ( womens double ), 2018 Runner Up DPRD Bekasi ( womens double ),2018 Champion Jakarta ( womens double ), 2019 Runner Up Hidayat Nurwahid Open ( womens double )
2019 Semifinal Regional Championship,( womens double ), 2019 Runner Up Military Academy ( womens double ),2020,Champions PMS Solo Open ( womens double ),2020 Champions Of Media ( womens double ),2021 Champions Provisial Championship Kalimantan
2021 Champions Pertamina Open(rils/dr)