Daulat Rakyat

Menu
  • Pendidikan
  • Pemerintahan
    • DPRD Makassar
    • Pemprov Sulsel
    • Pemkot Makassar
  • Ekobis
  • Hiburan
  • Politik
  • Opini
  • Berita
  • Home
  • Redaksi
  • Catatan Redaksi

Aksi Berani Tunggangi Reok Dalam Rangka Meriahkan Pawai Tahun Baru Islam, Fatmawati Tuai Pujian dari Warganet

baladewa by baladewa
01/08/2022
in Berita
Camat Sukamaju Selatan Fatmawati Beddu menunggangi Reok pada pawai Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 Hijriyah

Luwu Utara, daulatrakyat.id — Aksi menaiki atau menunggangi reog biasanya dilakukan kaum pria, tetapi jangan salah, di Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, seorang Camat perempuan mampu melakukan aksi berani menunggangi reog pada Pawai Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 Hijriah, Minggu (31/7/2022).

Adalah Fatmawati Beddu, Camat Sukamaju Selatan (Sultan) ini menuai pujian warganet akibat aksi beraninya menunggangi reog saat pelaksanaan pawai dalam rangka memeriahkan Tahun Baru Islam di Sukamaju Selatan yang diikuti ribuan peserta dari berbagai desa di kecamatan yang baru tiga tahun terbentuk itu.

Aksi beraninya itu direspon berbagai masyarakat, utamanya di media sosial. Seorang warganet bernama Binti Fatimah mengomentari aksi berani alumnus STPDN tersebut yang diunggah salah seorang ASN di Kantor Camat Sultan. “Semangat ibu Camat,” tulis Binti Binti Fatimah.

Warganet lainnya, Betty Manoppo, juga memberikan apresiasi kepada Fatmawati. “Keren, Spesial buat ibu Camat Fatmawati, belum tentu yang lain bisa melakukannya,” tulis Betty.

Rupanya Camat Fatmawati merespon apa yang ditulis warganet. Ia mengaku, awalnya ada rasa takut juga, tetapi karena desakan warga yang memintanya naik, maka Fatma pun mencoba memberanikan diri melakukan aksi yang bisa dikatakan out of the box tersebut.

“Kaget juga didaulat naik. Sebenarnya saya juga ketakutan jatuh, saat menunggangi reog,” ucap Fatma berterus terang. Namun, apa yang dilakukan Fatma patut diapresiasi karena aksi itu mengundang decak kagum, sekaligus mengonfirmasi bahwa perempuan juga bisa setangguh dan seberani kaum pria.

Dalam pawai karnaval terseut, Camat Fatmawati didaulat sebagai Warga Kehormatan Reog Ponorogo dalam menyemarakkan Pawai 1 Muharamm 1444 Hijriah di Sukamaju Selatan.

“Ini cukup mengharukan bagi saya, karena menunggangi reog adalah pengalaman pertama bagi saya,” ungkap Fatmawati.

Fatma juga berpesan bahwa momentum tahun baru Islam, sudah sepatutnya umat muslim senantiasa meningkatkan ukhuwah islamiah.

“Kegiatan pawai ini juga sebagai ajang untuk mempererat ikatan tali silaturahmi dengan sesama umat islam,” tandas Fatma.

Untuk diketahui, kegiatan pawai 1 Muharram 1444 Hijriah ini juga dirangkaikan dengan tampilan kesenian oleh masyarakat Sultan yang sangat majemuk tersebut. (lh/jal)

Previous Post

Dinilai Sukses Bangun Reputasi, Pegadaian Borong Penghargaan Bergengsi

Next Post

Bupati Luwu Utara Lepas Atlet Paralympic yang Akan Bertanding Dalam Peparda Sulsel

Next Post

Bupati Luwu Utara Lepas Atlet Paralympic yang Akan Bertanding Dalam Peparda Sulsel

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

40 − 33 =
Powered by MathCaptcha

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Idul Fitri

……

DPRD Kota Makassar.

355 SulSel

Infografis PilGub Sulbar

debat publik pilgub 2024

Ucapan selamat Walikota makassar

Pengumuman pendaftaran pilgub sulsel

Pilgub Sulsel 2024

Info Bawaslu

https://dprd.makassar.go.id/
https://dprd.makassar.go.id/
  • Home
  • Redaksi
  • Catatan Redaksi

© 2024Daulat Rakyat - Santun Cerdas Kritis

No Result
View All Result

© 2024Daulat Rakyat - Santun Cerdas Kritis

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In