Gowa,Daulatrakyat.id-(Minggu,9/02) Namanya Aldi Risaldi umur 9 tahun dan Muh Afdalwi Ilham umur 13 tahun seorang anak Piatu bersaudara dari keluarga tidak mampu (dhuafa) yang tinggal di desa Tabbuncini, Galesong Selatan, Sulawesi Selatan.
Sejak Ibunya meninggal dunia sedang sang Bapak tidak memberikan nafkah lagi. Aldi dan Afdalwi tinggal bersama neneknya. Dua bersaudara tersebut masih duduk dibangku SD dan Madrasah Tsanawiyah.
Aldi dan Afdalwi sangat berkeinginan mempunyai perlengkapan seperti anak-anak teman bermain dilingkungan rumah tempat tinggalnya.
Alhamdulillah atas pertolongan Allah, bersama YBM PLN UIW Sulselrabar akhirnya bisa terlaksana. Dalam kunjungan kerja Manager Senior SDM & Umum PLN UIW Sulselrabar H.Mundhakir mengunjungi Desa Tabbuncini, Galesong Selatan, Sulawesi Selatan. Pada kesempatan bincang-bincang bersama warga desa Tabbuncini diMasjid. H.Mundhakir memberikan bantuan santunan uang dan perlengkapan anak dhuafa kepada Aldi & Afdalwi.
Bantuan tersebut berupa perlengkapan sehari-hari yang sering dipakai seperti Baju Koko, Celana Panjang, Sarung, Kopyah, Kaos berkrah, Kaos Oblong, Sandal Rumah, Tas sekolah, Pakaian Dalam, Kaos Dalam, Sepatu dan santunan uang tunai.
Melihat keceriaan diwajah Aldi & Afdalwi pada saat bantuan diberikan, rasanya sangat tepat bantuan tersebut diberikan. Senyum ceria Aldi & Afdalwi adalah doa bagi muzakki PLN yang telah mengeluarkan sebagian hartanya sebagai zakat untuk kedua anak piatu ini, Amin.