MAKASSAR.DAULATRAKYAT.ID.PT Pegadaian Kantor Wilayah (Kanwil) Makassar menggelar media Gathering
Selasa (23/4/2024).di Cafe Ekspose Jalan AP Pettarani.
Manajemen Pegadaian Kanwil Makassar memaparkan kinerja dan sejumlah programnya yang telah terealisasi.
Kepala Kanwil Pegadaian Makassar Edwin S. Inkiriwang mengatakan jika
terjadi peningkatan kinerja pada Triwulan pertama periode Januari- Maret 2024 sebesar 17,44 persen (yoy).
Disebutkan peningkatan kinerja ini hasilkan pinjaman luar biasa sebesar Rp 8,31 Triliun atau meningkat 17,44 persen dari pencapaian tahun lalu. Capaian kinerja ini terbilang tinggi, sehingga target akhir tahun sebesar Rp 9 Triliun, optimis bisa terealisasi.
“Nasabah aktif 1.260.881 alami peningkatan 16,53 persen dari tahun lalu, kenapa naik karena emas. Target kami Rp 9 triliun tahun ini, masih ada Rp700 miliar,”sebutnya.
Adapun saldo pinjaman ini kemungkinan besar akan kembali meningkat pada Triwulan II, periode April hingga Juni 2024.
Pihaknya optimis ini masih bulan Maret, April akan meningkat hingga akhir tahun. Adanya petumbuhan kebutuhan masyarakat dan dipacunya harga emas. Hari ini saja sudah Rp 1,4 juta per gram,”ucapnya.
PT Pegadaian Kanwil Makassar juga mencatatkan laba bersih saat ini sebesar Rp 273,06 Miliar dengan persentase peningkatan 0,25 persen.
”Tabungan emas juga meningkat 378.651 gram atau 0,25 persen. sepertinya akan terus naik seiring tingginya harga emas saat ini,” jelasnya.
Selanjutnya program Gempita Ramadhan dan Lebaran yang digelar serentak diseluruh Indonesia hal tersebut kata Edwin mendukung pencapaian kinerja PT Pegadaian Kanwil Makassar apalagi adanya sejumlah manfaat yang beragam dari Pegadaian.
Pembiayaan khusus Non Gadai berlaku fitur bayar fleksi.Tidak berlaku untuk Top Up Kredit dan Rollover Kredit.Berlaku bagi nasabah baru dan nasabah lama
Program khusus nasabah Haji akan mendapat cashback Rp 500 juta, Pembiayaan wisata cashback Rp 2 juta, cicil kendaraan Rp 10 juta
Kemudian ada pinjaman Modal Usaha untuk UMKM dengan cashback bisa sampai Rp 400 ribu, Pinjaman usaha reguler cashback 1%, pinjaman usaha syariah Rp 10 juta dan gadai sertifikat dengan cashback Rp 4 juta.
Pegadaian juga aktif dengan program CSR nya antara lain program pelatihan bank sampah,pengemasan,program WHD yaitu TJSL Peduli lingkungan dengan fokus pada kegiatan untuk memperbaiki atau melakukan konservasi ekosistem lautan dan ekosistem darat.
Ada juga program Glam yakni program aksi hijau Pegadaian sebagai upaya,penegakan ESG perusahaan melalui kegiatan,pengurangan sampah,program santunan anak yatim, pemberian sembako atau sarana infrastruktur untuk anak yatim Program Peduli Ramadhan,Program pemberian bingkisan,ramadhan untuk masyarakat yang kurang mampu selama bulan ramadhan,program pengetuk
Pintu Langit berupa program pemberian makanan siap saji yang dilakukan oleh seluruh Cabang SeKanwil VI Makassar sebagai bentuk kepedulian pegadaian terhadap masyarakat yang membutuhkan,program berbagi yang dilakukan oleh semua BRI Grup untuk masyarakat di sekitar Wilayah BRI Gru,program Khitanan bagi anak anak yang kurang mampu.
“Terakhir jelang Lebaran kami ada program mudik gratis dengan jumlah peserta 233 orang dengan 8 tujuan destinasi Kabupaten/Kota di Sulawesi Selatan,”pungkasnya.(ninass)