Daulat Rakyat

Menu
  • Pendidikan
  • Pemerintahan
    • DPRD Makassar
    • Pemprov Sulsel
    • Pemkot Makassar
  • Ekobis
  • Hiburan
  • Politik
  • Opini
  • Berita
  • Home
  • Redaksi
  • Catatan Redaksi

Segera Uji Coba Terminal Baru Bandara Tampa Padang

Salim Majid by Salim Majid
24/08/2023
in Berita

Jakarta,daulatrakyat.id– Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub RI Maria Cristi Endah Murni mendukung percepatan pemanfaatan Terminal Baru Bandara Tampa Padang Mamuju. Termasuk upaya mewujudkan direct Flight Jakarta-Mamuju.

PJ Gubernur Sulbar, Prof Zudan Arif Fakrulloh mengatakan, untuk kondisi bangunan terminal baru kini sudah dapat dioperasikan dan beberapa bangunan seperti parkiran itu dapat segera diselesaikan.

Sementara untuk pembukaan rute penerbangan langsung Mamuju-Jakarta bertujuan mendongkrak perekonomian daerah melalui berbagai sektor.

“Dengan adanya penerbangan langsung Jakarta-Mamuju dapat menarik sektor-sektor industri lain seperti pertambangan, tekstil, dll,” ujar Zudan.

Selain itu, kata Zudan, dapat mendorong ekspor produk pertanian, juga menjadi peluang layanan Cargo.

Untuk Pemanfaatan Terminal Baru Bandara, Kepala Dinas Perhubungan Pemprov Sulbar Maddareski Salatin menjelaskan, Dirjen Perhubungan Udara memberikan arahan agar perlu dilakukan uji coba sehingga dapat segera melakukan pembenahan atas kekurangan kekurangan yang ditemukan selama proses uji coba.

Olehnya, Kadishub akan segera menindaklanjuti arahan Dirjen Perhubungan Udara dengan harapan Terminal Baru Bandara Tampa Padang betul betul dapat dioperasikan dan menjadi kado ulang tahun hari jadi Sulbar ke 19 Tahun.

“Ini segera kita lakukan uji coba untuk pengoperasian terminal baru,” kata Maddareski dikonfirmasi Rabu 23 Agustus 2023 usai melakukan pertemuan bersama Pj Gubernur Sulbar dengan Dirjen Perhubungan Udara.

Pertemuan itu, lanjut Maddareski juga membahas terkait Direct Flight Mamuju-Jakarta.

“Untuk pembukaan rute ini masih akan dilakukan perhitungan potensi pergerakan pesawat. Termasuk mengenai potensi layanan kargo,” kata Maddareski.

Dalam hal Pertemuan dengan Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub dipimpin langsung PJ Gubernur Sulbar Prof. Zudan Arif Fakrulloh bersama Bupati Mamuju Sutinah Suhardi. Turut mendampingi Kepala Dinas Perhubungan Maddareski Salatin, Inspektur Provinsi Sulbar M.Natsir, Kepala UPT Bandara Tampa Padang Mamuju dan Plt Kaban Penghubung Sulbar Gemilang.(rls/dr)

Previous Post

Kapolsek Bersama Koramil 12 Bone-Bone/Tanalili Hadiri Upacara Pemakaman Adat Toraja

Next Post

Sambungan Listrik Gratis bagi 449 pelanggan oleh PLN UID Sulselrabar dalam Program Light Up The Dream

Next Post

Sambungan Listrik Gratis bagi 449 pelanggan oleh PLN UID Sulselrabar dalam Program Light Up The Dream

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 73 = 74
Powered by MathCaptcha

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Idul Fitri

……

DPRD Kota Makassar.

355 SulSel

Infografis PilGub Sulbar

debat publik pilgub 2024

Ucapan selamat Walikota makassar

Pengumuman pendaftaran pilgub sulsel

Pilgub Sulsel 2024

Info Bawaslu

https://dprd.makassar.go.id/
https://dprd.makassar.go.id/
  • Home
  • Redaksi
  • Catatan Redaksi

© 2024Daulat Rakyat - Santun Cerdas Kritis

No Result
View All Result

© 2024Daulat Rakyat - Santun Cerdas Kritis

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In