MAKASSAR.DAULATRAKYAT.Makassar international Eight Festival and Forum kembali digelar tahun ini pada
tanggal 23-27 Agustus 2023. Ber-temakan “Next Gen Treasure”, meninggalkan
warisan budaya sejarah yang dikemas modern kepada generasi selanjutnys
merupakan tujuan besar dari penyelenggaraan FB Makassar yang ke-6 kalinya,
Direktur PT F8 Sofyan Setiawan mengatakan pihaknya tetap konsisten menggelar event yang saat ini berada diposisi Top sepuluh Karisma Event Nusantara Kemenpar merupakan kebanggaan tersendiri bagi Kota Makassar.
“Untuk itu menjadi komitmen
Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Pariwisata Kota Makassar yang patut kita hargai sebagai bagian dari eksistensi Pemerintah Kota pada event-event berskala local,nasional maupun Internasional,”ujar Wawan sapaannya.
Adapun F8 kali ini masyarakat cukup membayar Rp20 ribu sudah bebas akses disemua pertunjukan F8,berlaku potongan 50% bagi pengunjung yang membawa 2 botol plastic bekas ukuran 600 ml, hal ini merupakan komitmen dan konsistensi manajemen FB untuk tetap peduli dengan lingkungan.
Salah satu yang menjadi concem PT. Festival Delapan Indonesia sebagai penyelenggara FB Makassar adalah masukan pengunjung tentang akses dan area parkir.
“Saat ini kami membuka lebih banyak akses masuk dan keluar dari area F8 Makassar begitupun juga kantong-kantong parkir yang berada pada area setiap akses masuk F8 Makassar sehingga memudahkan pengunjung untuk memilih akses masuk yang dekat dengan jalur kedatangannya.Salah satunya adalah anjungan Sombere atau anjungan tugu Komodo di Sebelah Selatan Pantai losari yang akan menjadi area yang memiliki daya tarik tersendiri selain menjadi akses utama masuk F8 dan juga ruang parkir utama F8 Makassar,”jelasnya.
Selain itu ada pula Designer Internasional dari mengukuhkan F8 Makassar menjadi event berskala internasional yang dimiliki Indonesia saat ini. 5 Designer Asean tersebut antara lain Singapore, Thailand, Laos, Vietnam dan Philipina akan turut meramaikan perhelatan F8 Makassar kali ini.
“Beragam komunitas masyarakat hadir untuk meramaikan F8 Makassar mulai dari seniman hingga komunitas kicau burung juga hadir di tahun ini,”tambahnya.
Yang menarik kata Wawan , pertunjukan fenomenal dari tim Aerobatic JUPITER akan Kembali mengudara melukiskan langit makassar mendampingi pertunjukan teater udara lainnya seperti Fly Pass Sukhoi.
“Ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi F8 karena turut hadir para sponsor antara lain Bank Sulselbar, Coca Cola Indonesia, FKS,Tallasa City dan masih banyak lagi lainnya,”pungkasnya.
Sementara itu Sekretaris Dinas Pariwisata dan Ekraf Makassar Andi Tenri Engka mengatakan pihaknya selalu mengawal agar F8 tetap masuk top ten event nasional Kemenpar
“Support kami dari dinas pariwisata sejak diawal F8 digelar dari sisi media maupun promosi bersama PHRI,Asita dan mitra lainnya,”ungkap Tenri Engka.
Dinas Kebudayaan dan Kepariwisataan Provinsi Sulsel diwakili Sekdis Devo Khadavi mendukung F8 yng mampu menjadi kebanggaan masyarakat Sulsel
Event yang masuk Top Ten Kharisma Kemenpar
“Semoga jumlah kunjungan makin besar dr tahun kemarin,F8 bukan hanya milik Makassar tapi sudah menjadi kebanggan masyarakat Sulsel,”ungkap Devo Kadavi.
Sementara Ketua DPD PHRI Sulsel Anggiat Sinaga mengaku senang dan bangga menjadi bagian dari F8.Ia berharap F8 terus berlanjut.
“kami dari industri sangat gembira dengan konsistensi F8.105 Booth sudah terjual habis apalagi banyak yang berbeda tahun ini.Kita bangga ada event yang super ini.
Anggiat memuji kepemimpinan DP dengan dengan adanya program F8.
Untuk target UMKM wawan katakan saat sekira 150 booth antara lain 102 booth di anjungan Toraja Mandar,30-40 booth di area zona 1 dan 2.Jenis UMKM didominasi kuliner.Kuliner dlm kemasan di zona 2.
Adapun target Ocupansi Anggiat optimis naik 19 -20 persen persen artinya 58 sampai 78 persen.
Target perputaran uang disebutkan Wawan sebesar Rp 54 miliar transisi dari pandemic ke endemic
“Kita optimis karena jumlah UMKM yang semakin banyak dengan variasi produk dari UMKM yang menghadirkan binaan UMKM dari beberapa sponsorship seperti UMKM binaan Bank Sulselbar dan yang lainnya.
Ia juga optimis F8 akan go global.”Peluang go global ada namun kami berharap semua mitra perkuat kolaborasi,”tutup Wawan.(nin)