Pasangkayu-daulatrakyat.id–Bupati Pasangkayu H Yaumil Ambo Djiwa SH, meninjau lokasi warga terdampak korban banjir di dua dusun, yaitu Dusun Sinar Wajo dan Dusun Marambeau Desa Karya Bersama, Kecamatan Pasangkayu , Kabupaten Pasangkayu, Sulbar, Senin, 30 Agustus 2021.
Bupati bersama rombongan melakukan peninjauan di lokasi sekaligus menyerahkan bantuan sembako secara simbolis, bantuan dinas sosial kepada warga yang terdampak korban banjir didampingi oleh Asisten III Pemkab Pasangkayu, DR Irfan Rusli Sadek, Sekertaris PUPR Sumarlin, Kepala Dinas Kesehatan Samhari, Kabid Dinas Sosial Irwan Lasibe, BPBD Ade Darmawan, Sekdes Karyabersama dan Kepala Fusun Sinar Wajo Samsul Rijal.
Bupati Pasangkayu pada saat diwawancarai oleh media di lokasi banjir ia mengatakan, kami akan rapatkan sebentar setelah pulang dari lokasi banjir dan kami panggil dinas terkait bagaimana mencarikan sulusi untuk mengatisipasi banjir di Dusun Sinar Wajo, dan Dusun Marambeau Desa Karya Bersama, Kecamatan Pasangkayu,” tutur bupati.
Lanjut bupatibertanya kepada Sekertaris PUPR Sumarlin bagaimana bisa ada solusi untuk mengantisipasi banjir di dua dusun ini, Sumarlin mengatakan bahwa , ada solusi yang bisa dilakukan tapi itu harus dianggarkan kurang lebih Rp2 milyar untuk pembebasan lahan masyarakat dan membuat saluran pembuangan,” terang Sumarlin.
Bupati mengatakan nanti dicarikan solusi untuk menganggarkan tahun anggaran 2022 nanti untuk pembebasan lahan masyarakat dan membuat saluran pembuangan untuk mengantisipasi luapan air sungai Pasangkayu,” terang bupati. (jamal/lin/dr)